Walikota, H. Arlan, Hadiri Pelantikan Pengurus Lembaga Adat Kota Prabumulih
Prabumulih, Sumselbicara.com - Walikota Prabumulih, H. Arlan, menghadiri Acara Pelantikan Pengurus Lembaga Adat Kota Prabumulih, Rabu (14/01/2026)
Bertempat di Gedung Kesenian Kota Prabumulih, acara pelantikan berlangsung dengan khidmat dan penuh makna sebagai wujud komitmen bersama dalam menjaga keberlangsungan nilai-nilai adat sebagai bagian penting dari kehidupan bermasyarakat di Kota Prabumulih
Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kota Prabumulih, H. Elman, S.T., M.M, Asisten I, II, dan III Pemerintah Kota Prabumulih, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, antara lain Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) serta Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Seluruh Camat, Lurah, dan Kepala Desa se-Kota Prabumulih, Seluruh Ketua Adat se-Kota Prabumulih".
"Walikota Prabumulih, H. Arlan dalam sambutannyamenyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada seluruh pengurus Lembaga Adat Kota Prabumulih yang baru saja dilantik",
Ia menegaskan bahwa amanah yang diberikan merupakan bentuk kepercayaan masyarakat yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, keikhlasan, serta komitmen tinggi dalam menjaga dan melestarikan nilai-nilai adat dan budaya daerah.
“Lembaga Adat memiliki peran strategis dalam menjaga kearifan lokal, memperkuat jati diri masyarakat, serta menjadi mitra pemerintah dalam menciptakan kehidupan sosial yang harmonis,” ujar Wako H. Arlan
Lebih lanjut, Wako berharap agar Lembaga Adat Kota Prabumulih dapat terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah, aparat kecamatan dan kelurahan, serta seluruh elemen masyarakat. Sinergi tersebut dinilai penting dalam mendukung pembangunan daerah, khususnya dalam menjaga ketentraman dan ketertiban masyarakat, menyelesaikan persoalan sosial melalui musyawarah mufakat, serta memperkuat identitas budaya lokal di tengah perkembangan zaman
“Melalui kerja sama yang baik, kita dapat bersama-sama menjaga persatuan, melestarikan adat istiadat, dan membangun Kota Prabumulih yang berbudaya, maju, dan sejahtera,” Tutupnya (dn)
Tidak ada komentar