Breaking News

Program Seragam Sekolah Gratis H. Arlan-Franky Akan Segera Dibagikan Bulan Ini


Prabumulih,
Sumselbicara.com - Pemerintahan Walikota Prabumulih H. Arlan dan Wakil Walikota, Franky Nasril, S.Kom.,kembali merealisasikan program unggulannya, dalam waktu dekat akan membagikan seragam sekolah gratis sebanyak 2 stel untuk seluruh siswa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Prabumulih

"Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Prabumulih, A. Darmadi, S.Pd, mewakili Walikota Prabumulih H. Arlan. Darmadi mengungkapkan bahwa penyerahan secara simbolis akan dilaksanakan pada tanggal 14 Juli 2025 di Pendopo Rumah Dinas Walikota Prabumulih",

“Seragam sekolah akan diberikan secara gratis kepada seluruh siswa SD dan SMP tanpa terkecuali. Masing-masing siswa akan mendapatkan dua stel seragam. Ini adalah bentuk komitmen Pemerintah Kota dalam mendukung pendidikan serta meringankan beban orang tua,” ujar Darmadi.

Program pembagian seragam gratis ini merupakan salah satu janji kampanye pasangan Arlan-Franky yang kini mulai direalisasikan. Selain program ini, sejumlah janji lainnya juga telah ditepati, seperti :

Penggarapan lahan dan pembukaan jalan secara gratis, Pemberian bantuan bibit sawit, karet, dan jagung gratis kepada petani, Pemanfaatan bangunan terbengkalai menjadi fasilitas yang lebih berguna,
Penataan dan pemindahan pasar tradisional serta pembenahan jalan M. Yamin.

"Dengan langkah-langkah konkret ini, Pemerintahan Arlan-Franky dinilai semakin menunjukkan keseriusannya dalam mewujudkan visi pembangunan kota yang lebih maju, merata, dan berpihak pada masyarakat untuk mewujudkan masyarakat yang makmur dan sejahtera", Tutupnya (dn)

“Pembagiannya keseluruhan kita targetkan akhir bulan juli semuanya selesai pendistribusian ke setiap sekolah” Pungkasnya (rd)

Tidak ada komentar